Plakat Penunjuk Orang Penting Desa Pomahan Pulung Ponorogo
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Terpadu KKNT STKIP PGRI Ponorogo melakukan pembuatan dan pemasangan Plakat kediaman perangkat Desa Pomahan, Pulung, Ponorogo. Penanggung jawab program kegiatan, Zaenal Arifin mengungkapkan, pemasangan plakat terbuat dari baja ringan yang telah dipotong berukuran 30 x 40 sentimeter, dengan ketinggian 2 meter, serta dicat warna hitam dan emas.
“Supaya masyarakat luar mudah untuk berkunjung ke Desa Pomahan,” tambahnya Kamis (17/2).
Tim KKNT Kelompok 7 telah melakukan pemasangan plang nama kediaman perangkat desa di enam titik lokasi. Lokasi pertama berada di kediaman Haryono, Lurah Pomahan yang berada di Dusun Sabil dengan penanggung jawab Zaenal Arifin. Menuju lokasi kedua masih berada di Dusun Sabil, tepatnya di Rumah Paryadi, Kamituwo Dusun Sabil dengan penanggung jawab Dimas.
Lokasi ketiga berlokasi di rumah Cipto, Kamituwo Dusun Gesing dengan penanggung jawab Irham. Menuju ke lokasi keempat berada di rumah Sugi yang terletak di Dusun Pohijo dengan penanggung jawab Mahfud. Lokasi kelima dan keenam dengan penanggung jawab Arifin yang berlokasi di rumah Edi, Kamituwo Dusun Bantengan dan Pamuji selaku Kamituo Dusun Krajan.
Kades Pomahan, Haryono mengaku senang dengan adanya pemasangan plang penunjuk ini. Pihaknya mengucapkan terima kasih kepada para mahasiswa.
“Alhamdulillah mahasiswa KKNT STKIP PGRI Ponorogo telah memasang plang nama kediaman perangkat desa. Pemberian plang nama merupakan salah satu hal yang penting untuk memudahkan pencarian. Selain itu, dapat dipergunakan sebagai informasi yang penting bagi pendatang yang belum mengetahui kediaman perangkat desa,” ungkapnya senang, saat diwawancarai. []
Pewarta: Septinda Nur Choiriyah
Editor: Sri Wahyuni