Gelar Expo UKM Wujud Tumbuhkan Minat dan Bakat MABA
Hari ketiga OSMA STKIP PGRI Ponorogo terasa berbeda pasalnya mahasiswa diajak untuk mengenal Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dan kegiatan menulis bersama. Acara ini menjadi moment penting bagi mahasiswa baru yang sedang memulai perjalanan akademik mereka di lembaga pendidikan tinggi. Dona sebagai salah satu penanggungjawab kegiatan, mengungkapkan Expo UKM dan Kegiatan Menulis bersama semacam ini dapat terus diselenggarakan secara berkala. Expo ini dalam upaya pengenalan kampus kepada calon anggota dengan pendekatan yang lebih efektif dalam memberikan pemahaman kepada calon mahasiswa terhadap UKM dan Himpunan Mahasiswa (HIMA).
Saiful salah satu anggota aktif dari UKM Pencak Silat dengan penuh semangat memaparkan persiapan Expo UKM. Pihaknya bersama tim telah mempersiapkan materi promosi sebagai mungkin, satu diantaranya seperti brosur dan perlengkapan khas pencak silat untuk mendukung Expo ini. Kami berharap UKM Pencak dapat menjadi platform yang menarik bagi mahasiswa baru yang ingin mengikuti pelatihan beladiri.”
Sementara itu Frisila, salah satu mahasiswa baru mengungkapkan kegembiraannya, “Saya merasa sangat senang mengikuti acara Expo ini karena saya dapat mengeksplorasi berbagai UKM dan HIMA. Expo ini memberikan pandangan dalam memilih UKM dan HIMA yang sesuai dengan minat, pungkasnya.
Selain Expo UKM mahasiswa juga diajak menulis bareng. Menulis ini diharapkan untuk menumbuhkan minat dan bakat siswa dalam berliterasi. Arbaiyah salah satu mahasiswa baru begitu bersemangat mengikuti kegiatan menulis tersebut. “Saya sedang menulis puisi tentang cita-cita. Saya berharap cita-cita ini dapat terwujud dengan baik. Acara ini memberikan kesempatan bagi kami untuk berbagi impian dan inspirasi kami dalam mengejar tujuan kami,”ujarnya ditemui ketika menulis.
Acara Expo UKM dan Kegiatan Menulis Bersama yang berlangsung pada hari ketiga ini membuka kesempatan bagi mahasiswa baru untuk mengeksplorasi minat dan bakat mahasiswa. Membangun jejaring sosial dan berbagi aspirasi. Dengan kesungguhan dan semangat yang terpancar, Expo ini telah membuktikan relevansinya sebagai sebuah acara tahunan yang tidak boleh terlewatkan bagi mahasiswa STKIP PGRI Ponorogo.
Pewarta: Wilda Khoirannisak (Mahasiswa PBI Angkatan 2021)
Editor: Humas