STKIP PGRI Ponorogo Gelar Wisuda dan Bocorkan Rencana Pembangunan Gedung Lima Lantai
Rapat Terbuka Senat STKIP PGRI Ponorogo dalam rangka Wisuda ke-26 Sarjana Pendidikan Strata I baru saja digelar, Sabtu (28/10) di Gedung PGRI Ponorogo. Ketua STKIP PGRI Ponorogo, Dr. Ahmad Nur Ismail, M. Pd.I mengungkapkan selamat kepada para mahasiswa angkatan 2019 yang telah menuntaskan studi selama 8 semester.
Bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda, tema wisuda kali itu mengusung tema ‘Meneguhkan Peran Alumni yang Unggul, Literat, Peduli Budaya, Berdaya Saing Nasional Menuju Indonesia Emas dan Beradaban. Pihaknya berharap, para mahasiswa dan alumni selalu mengingat dan menjaga almamater STKIP PGRI Ponorogo dan dapat memanfaatkan ilmu selama 4 tahun dengan baik di lingkungan sekitarnya.
Totok Kushartoko, S. T, selaku Kepala Badan Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan dalam laporannya menyebutkan sebanyak 48 wisudawan dan wisudawati yang akan diwisuda. Empat mahasiswa di antaranya dinyatakan sebagai lulusan terbaik, seperti Yeni Kartikasari program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dengan IPK 3, 75. Alfi Nafira Dewayanti program studi Pendidikan Bahasa Inggris dengan IPK 3, 84. Program studi Pendidikan Bahasa Jawa, Sigit Kurniawan dengan IPK 3, 93 dan Elysa Tri Nur Wijayanti dari program studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini dengan IPK 3, 79.
“Syukur bisa lulus sarjana tepat waktu. Tidak menyangka menjadi wisudawan terbaik. Terima kasih Ketua STKIP, semua dosen dan pelayanannya selama studi,” ungkap Sigit.
Dihadiri oleh segenap sivitas akademika, para wali wisudawan, Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, Ketua Yayasan PPLPT dan jajarannya, Pimpinan BRI Cabang Ponorogo, Pimpinan BPR Jatim Cabang Ponorogo dan segenap tamu undangan wisuda.
Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko mengucapkan selamat dan sukses kepada seluruh wisudawan. Pihaknya berharap kelak STKIP PGRI Ponorogo menjadi sekolah konservasi seni Jawa Timur.
“Kalau ini benar-benar digagas, STKIP akan lebih berkembang dan mendapat mahasiswa ribuan. Saya siap mendukung penuh dan berdiskusi keras untuk STKIP,” tambah orang nomor satu di Ponorogo.
Dukungan dan usulan Sugiri Sancoko ini menambah semangat segenap sivitas akademika STKIP dalam berbenah. Dalam sambutannya Ketua STKIP juga menyinggung rencana pembangunan gedung lima lantai. Pihaknya berharap semoga kampusnya lebih baik dan maju dalam berbagai aspek. (Reed/Cus).