Nurul Fitasari Ajak Murid RA Albarokah Bercerita Dengan Media Boneka Tangan
Jumat pagi (01/03) di RA Al Barokah empat mahasiswi KKNT 13 menutup pengabdian mengajar dengan dongeng. Nurul Fitasari, mahasiswi asal prodi PG Paud ceritakan kisah ayam dan kucing dengan media boneka tangan yang mengundang antusias dua puluh siswa.
Kisah sederhana yang diceritakan Nurul dengan pola luar biasa nyatanya sukses membuat para siswa anteng di bangkunya. Nurul bercerita tentang Ayam dan Kucing, sebagai tokoh utama yang tinggal di rumah majikan barunya. Mulanya, Ayam dan Kucing berebut siapa di antara mereka yang paling disayang Dodo, sang majikan. Lalu, dengan gaya yang mengalir Nurul membawa cerita ini menuju muara pesan moral yang pihaknya sampaikan pada para siswa.
“Adik-adik sama temannya harus saling menyayangi, seperti Kucing dan Ayam tadi, tidak boleh iri,” pesannya di akhir cerita.
Para siswa bagai terpukau dengan boneka tangan yang digunakan Nurul dalam memerankan lakon cerita. Persis seperti pengakuan Almira, salah satu siswa saat ditanya tim humas.
“Senang. Belum ada cerita yang seperti ini,” jawabnya.
Hal itu juga dibenarkan Eni Susanti selaku wali kelas saat diwawancarai. “Jazakumullah sekali buat kakak-kakak yang sudah mendongeng, MasyaAllah. Mungkin kegiatan seperti ini adalah tantangan untuk dunia pendidikan AUD sekarang ya, jadi menyuguhkan cerita seperti tadi itu sangat luar biasa bila diberikan pada mereka. Buktinya mereka tadi juga antusias gitu ya, harapannya buat mbak-mbak KKN ini semoga semakin baik kedepannya saat memberi cerita, mungkin bisa dengan tema islami seperti Rasulullah dan sahabat-sahabat Rasulullah, tapi ini tadi sudah bagus juga pesan moralnya sangat baik,” tuturnya panjang lebar.
Nurul sendiri, mengungkapkan kegembiraannya sebagai kesan mendongeng kali ini. “Seneng banget soalnya ini pengalaman bercerita di depan anak-anak yang belum dikenal tapi mereka sangat antusias, ya harapannya semoga anak-anak tetap suka cerita apa pun dan mengambil pesan positifnya,” ujarnya saat diwawancarai tim humas via WhatsApp. (*)
Pewarta: Solu Erika Herwanda dan Risa Damayanti_Humas KKNT Bangsri