Terjang 7 Peserta, Tim Bola Voli STKIP PGRI Ponorogo Juara II
Tim bola voli STKIP PGRI Ponorogo meraih juara II dalam Ponorogo Friendly Match antar Universitas se-Karesidenan Madiun. Pertandingan tersebut diselenggarakan oleh UKM Olahraga Watoe Dhakon IAIN Ponorogo. Mendengar kabar baik ini disambut baik oleh segenap sivitas akademika.
Abdul Yusron Nasruloh, mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia angkatan 2022 mengungkapkan syukur karena telah meraih juara berkat kerja sama tim secara kompak. Yusron menuturkan para pemain bola voli tergabung dari berbagai jurusan di kampusnya. Para pemain juga beragam dari berbagai angkatan. “Dari angkatan 2021 sampai 2023. Mereka semua adalah mahasiswa yang masuk dalam Unit Kegiatan Mahasiswa Bola Voly.”
Berlatih secara maksimal selama kurang lebih enam bulan. Tim bola voli STKIP PGRI Ponorogo menjadi juara grub. Empat besar melawan STKIP Modern Ngawi. Di babak semi final melawan Unida Gontor Ponorogo, lalu babak finalnya melawan Universitas Merdeka Madiun.
“Peserta tanding ada delapan peserta. Musuhnya yang jelas tidak tanggung-tanggung. Kami semangat melawan musuh dan melakukan teknik-teknik yang bagus,” cerita Yusron kepada Tim Humas, Kemarin, (28/8/2024).
Yusron dan tim bola voli berharap, semoga bola voli kampus tercinta .semakin maju dan terkenal. Membawa nama baik almamater dan memiliki lapangan yang memadai. (Red/Cus)
Previous