Short Story, Pancing Mahasiswa PBI Menulis Kreatif
Kegiatan kemahasiswaan di kampus STKIP PGRI Ponorogo berlangsung secara bersamaan. Rabu, (10/01/2024) kemarin tergelar workshop klinik PKM, juga workshop short story. Workshop tersebut mengusung ‘Short Story Writing on Family and Friends Theme’ diikuti para mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa Inggris. Ratri Harida, M. Pd selaku narasumber menuturkan kegiatan dilaksanakan untuk mengurangi kecemasan menulis berbahasa Inggris. Selain itu, para mahasiswa supaya dapat melatih menulis secara kreatif.
Dr. Ahmad Nur Ismail, M.Pd.I., selaku Ketua STKIP PGRI Ponorogo, mengapresiasi mahasiswa yang datang di tengah liburan. Pihaknya berharap kegiatan ini bisa mengembangkan keterampilan dan kreativitas mahasiswa dalam hal menulis short story.
Dalam acara tersebut, narasumber menyampaikan materi tahap-tahap dalam menulis cerpen. Kemudian, dilanjutkan modal menulis cerpen secara menarik dan mendorong minat pembaca. Selanjutnya, narasumber mengajak peserta menulis draf short story.
“Setelah materi secara teori, peserta langsung praktik menulis yang kemudian dikirim melalui drive yang telah disiapkan. Alhamdulillah antusias mereka tinggi dalam berlatih menulis kelihatan masing-masing. Kegiatan kami kemas secara menyenangkan dan bermakna,” tutur Ratri Harida, M. Pd.
Cicilia, salah seorang peserta menyampaikan terima kasih kepada panitia yang telah mengadakan kegiatan berharga ini. Mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris angkatan 2023 tersebut turut menulis short story sesuai arahan dari narasumber, yaitu menarik dan kreatif.
“Acara materi, praktik, hingga diskusinya seru dan asik. Semoga menjadi motivasi awal di tahun pertama kuliah,” ungkapnya.
Serupa, juga disampaikan Fadila, mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris angkatan 2021. Pihaknya mengungkapkan dapat menyalurkan ekspresi, imajinasi, kreativitas saat menulis short story. (Red/Cus)