Berbagi Kemahiran Berpidato dan Pembelajaran Bahasa Jawa di SD Negeri 2 Sendang
Sendang, Purwantoro- Kedatangan mahasiswa KKNT Desa Sendang langsung disambut siswa kelas 4,5, dan 6 dengan salam serta senyum menghiasi wajah mereka. Jam terlihat pukul 13.40 WIB, suasana SD Negeri 2 Sendang menjadi lebih ramai dan ceria. Ini karena para mahasiswa KKNT kelompok 4 telah mulai melaksanakan program ekstrakurikuler untuk meningkatkan keterampilan berpidato bahasa Jawa bagi siswa (21/02).
Pada kegiatan tersebut, kelas 4 diisi dengan ekstrakurikuler keterampilan berpidato, sementara kelas 5 dan 6 dimulai dengan pembelajaran Bahasa Jawa. Pihak sekolahpun sangat mendukung program ini sebagai langkah untuk meningkatkan keterampilan siswa. “Jika ada sesuatu monggo disampaikan mawon pun jika perlu bantuan, komunikasikan saja langsung ke pihak sekolah,” ucap Kepala Sekolah SD Negeri 2 Sendang.
Viky Triana Dewi, Mahasiswa KKNT Desa Sendang membuka sesi ekstrakurikuler keterampilan berpidato kelas 4 dengan ice breaking guna menyegarkan pikiran siswa dan menjadikannya lebih fokus serta antusias dalam mengikuti ekstra tersebut. Sedangkan Ahmad Januar memulai sesi pembelajaran Bahasa Jawa di kelas 5 dan 6 dengan memperkenalkan huruf Aksara Jawa dan diikuti dengan mini game yang seru dengan melakukan penulisan menggunakan Aksara Jawa di papan tulis.
Naswa, salah satu siswa kelas 4 merasa senang karena bisa di ajar mahasiswa KKNT dan berharap terus hadir. “Seru Kak,” jawab Naswa kepada mahasiswa KKNT.
“Dengan semangat dan antusiasme para siswa, serta dukungan penuh dari pihak sekolah, diharapkan program ini akan memberikan manfaat besar bagi perkembangan keterampilan siswa dalam berbicara, terlagi berlatih tampil di depan dan menambah pengetahuan mengenai dunia Bahasa Jawa.” ucap Viky kepada pihak sekolah
Di akhir pembelajaran, Viki Triana Dewi meminta kepada siswa kelas 4 untuk maju ke depan guna mempraktikan salam pembuka, dan bagi siswa yang sudah berani maju akan diijinkan pulang terlebih dahulu. Ini menjadikan keantusiasme bertambah dan bersemangat tampil di depan teman-temannya.
Pewarta: Mufidatul Khairiyah
Mahasiswa KKNT Desa Sendang