Mahasiswa PPL STKIP Meriahkan Semarak Kemerdekaan di TK Qurrota A’yun 2 Ponorogo
Ponorogo—Di tengah pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di TK Qurrota A’yun 2, Mahasiswa STKIP PGRI Ponorogo turut memeriahkan perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia dengan menggelar berbagai perlombaan (26/8). Kegiatan ini berlangsung dua hari (Rabu-Kamis, 24-25/8) di area sekolah.
Pelaksanaan PPL menjadi lebih semarak dengan adanya kegiatan perlombaan yang diikuti oleh siswa TK, guru, serta para mahasiswa. Pada hari pertama, perlombaan seperti pecah air dan lempar balon air diselenggarakan dengan meriah. Mahasiswa PPL, Dea, berbagi pengalaman menariknya saat ikut serta dalam lomba pecah balon. “Seru sekali! Saya sempat salah sasaran saat menusuk balon, tapi justru itu yang membuat semuanya jadi lebih lucu dan menyenangkan,” ungkap Dea.
Hari kedua kegiatan lomba diisi dengan tarik tambang, cerdas cermat, dan bola dalam kardus. Mahasiswa PPL dari kelas TK B juga turut ambil bagian dalam lomba sunduk balon, menunjukkan semangat dan antusiasme yang tinggi.
Salah satu guru TK Qurrota A’yun 2, Bu Lilik, S.Pd., mengungkapkan harapannya terhadap pelaksanaan lomba-lomba ini. “Dengan adanya lomba-lomba ini, kami berharap dapat melatih rasa percaya diri dan keberanian anak-anak. Ini penting agar mereka berani tampil dan berpartisipasi aktif dalam kegiatan-kegiatan di sekolah,” ujar Bu Lilik.
Kegiatan ini tidak hanya memberikan hiburan, tetapi juga menjadi sarana pembelajaran bagi para mahasiswa PPL untuk berinteraksi dan mengajar anak-anak usia dini. Dengan semangat dan keceriaan yang terpancar selama kegiatan, perayaan kemerdekaan di TK Qurota Ayun 2 ini berhasil memberikan pengalaman yang berharga dan menyenangkan bagi semua peserta. Para mahasiswa berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan untuk menumbuhkan semangat kebersamaan dan nasionalisme di kalangan generasi muda. []
Pewarta: Mellynda, Mahasiswi PG PAUD STKIP PGRI Ponorogo
Editor: Humas
Previous