Motivasi dr. Ivan Rofian Tentang Tata Kelola Perguruan Tinggi di STKIP PGRI Ponorogo
Serangkaian Rapat Tinjauan Manajemen (RTM) 2022 dan Raker 2023 STKIP PGRI Ponorogo, yang berlangsung akhir Januari, Rabu (1/2) kembali digelar…
Serangkaian Rapat Tinjauan Manajemen (RTM) 2022 dan Raker 2023 STKIP PGRI Ponorogo, yang berlangsung akhir Januari, Rabu (1/2) kembali digelar…
Guna meningkatkan pengembangan program pendidikan, literasi, penelitian, pengabdian, dan IKM, Jumat (27/1) telah terselenggara penandatanganan nota kesepahaman dalam dokumen kerja sama antara STKIP PGRI Ponorogo dan MAN 1 Ponorogo. Ahmad Nur Ismail, M.Pd.I, selaku Ketua STKIP PGRI Ponorogo menuturkan kerja sama tersebut dilakukan untuk mengimplementasikan Tridarma Perguruan Tinggi.
Rapat Tinjauan Manajemen (RTM) dan Penyusunan Program Kerja 2023 STKIP PGRI Ponorogo, baru saja berlangsung, Senin (30/1) di gedung Graha Saraswati. Dihadiri oleh segenap civitas academica, kegiatan berjalan lancar. Setiap unit kerja yang telah dibagi menyusun dan menyampaikan program kerja (proker) selama setahun.
Pacitan—Untuk meningkatkan pengembangan program Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian pada Masyarakat (Tridarma Perguruan Tinggi), STKIP PGRI Ponorogo jalin kerja sama dengan STKIP PGRI Pacitan dan STAI Al-Fattah Pacitan. Ahmad Nur Ismail, M.Pd.I (Ketua STKIP PGRI Ponorogo), Edy Suprayitno, M.Pd (Wakil Ketua II STKIP PGRI Ponorogo), dan Heru Setiawan, M.Pd (Wakil Ketua III STKIP PGRI Ponorogo) hadir di Smart Room STKIP PGRI Pacitan untuk tanda tangani MOU Kerjasama (24/ 1).
Udara dingin malam itu Sabtu (21/1) tidak mengurangi semangat mahasiswa STKIP PGRI Ponorogo untuk berbondong-bondong turun dari AULA MA SAKTI ke telaga Ngebel. Mereka baru saja melalui serangkaian acara pelantikan dan diklat dalam acara pelantikan SEMA dan DIKLAT ORMAWA.
Kemarin, Minggu (22/1) pagi di Ngebel para perwakilan Ormawa kampus STKIP PGRI Ponorogo beserta para pengurus Senat Mahasiswa STKIP PGRI Ponorogo yang baru dilantik itu bersorak-sorai saat melaksanakan Outbound.
Ponorogo (21/1) — Kampus STKIP PGRI Ponorogo gelar pelantikan ketua dan pengurus senat mahasiswa (SEMA) periode 2023-2024 dan diklat ORMAWA. Acara yang dilaksanakan di desa Ngebel itu dihadiri oleh ketua STKIP, Waka, para dosen, ketua dan sekretaris dari HIMA PRODI, serta UKM. Berbeda dari tahun sebelumnya yang mengambil tempat di graha Saraswati STKIP PGRI Ponorogo, acara pelantikan dan pergantian pengurus tahun ini digelar di dusun Nglingi desa Ngebel kecamatan Ngebel kabupaten Ponorogo, tepatnya di MTs Bahrul Ulum dan MA Sakti.
Istiqomah menggeluti dunia literasi, para mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Jawa (PBJ) dan dosen STKIP PGRI Ponorogo menerbitkan buku Antologi Crita Cekak “Sasmita ing Bumi Wengker” Desember 2022 lalu. Serdaniar Ita Dharmina, M.Pd, dosen PBJ menerangkan, buku tersebut berisikan cerita-cerita mitos di daerah Ponorogo dan sekitarnya. Pihaknya, juga menegaskan penerbitan buku merupakan wujud cinta literasi sebagai civitas academika di Kampus Pelopor Literasi Indonesia.
Memasuki tahun ke empat, Gebyar Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) 2023 perdana diselenggarakan secara luring setelah sebelumnya diselenggarakan secara daring karena pandemi covid-19. Tahun ini, Gebyar PAUD 4 menyelenggarakan Tari Kreasi Anak Usia Dini yang dipanitiai mahasiswa PG PAUD STKIP PGRI Ponorogo angkatan 2019 dan 2021, Sabtu (21/1/2023). Lomba tari kreasi ini merupakan luaran mata kuliah Praktek Seni Tari yang diampu oleh Rizki Mustikasari, M.Pd.
“Pada dasarnya manusia suka bercerita. Namun tidak semua orang mau mendengarkan cerita,” kata Ruly pada tengah-tengah diskusi penulisan cerpen temu pertama HMP siang itu, Sabtu (14/1) .