Kunci Sukses Berbasis Kreativitas
Kesuksesan dapat diraih dengan memanfaatkan sepasang kepak sayap, begitu tutur Edy Suprayitno di hadapan ratusan mahasiswa baru STKIP PGRI Ponorogo di Graha Saraswati. Tanggapan mahasiswa bermacam-macam, ada yang terlihat penasaran, ada pula yang diam tetapi antusias. Pada sesi ketiga hari pertama OSMA 2022 ini (14/9), Edy membawakan materi “Sukses Berbasis Kreativitas”.
Sepayang sayap yang dimaksud Edy, yaitu ikhtiar lahir-batin dan doa serta ridho orang tua. Lelaki yang menjabat sebagai Wakil Ketua II bidang Kepegawaian dan Keuangan ini menuturkan pengalamannya meniti pendidikan dari jenjang S1 sampai sukses mendapatkan berbagai hibah penelitian dari Kemenristek-Dikti.
“Kalau, sepasang sayap ini sudah teman-teman dapatkan, jangan kaget, kalian akan melesat seperti peluru. Seperti burung elang yang menukik cepat menerkam mangsa!” tutur Edy.
Edy menjelaskan ada tujuh rumus sukses berdasarkan pengalamannya mendampingi mahasiswa yang berhasil memperoleh hibah PKM. Ketujuh rumus tersebut adalah berpikir positif, melakukan yang terbaik, etos, doa, peka sosial, rajin, dan kreatif. Menurutnya, hari ini banyak mahasiswa yang mengaku banyak ide kreatif, namun jika tidak dibarengi etos hasilnya tidak optimal.
Pada kesempatan ini, Edy juga mengajak mahasiswa untuk mulai mempersiapkan ide dan gagasannya menyongsong pembukaan PKM untuk mahasiswa. Pihaknya mengatakan siap mendapingi mahasiswa dengan cara memberikan tips agar bisa tembus.
Di kalangan civitas akademika STKIP PGRI Ponorogo, Edy Suprayitno dikenal akan track record-nya yang bagus dalam mendapingi mahasiswa dalam membuat proposal PKM. Hal ini dibuktikan berkali-kali mahasiswa bimbingannya bisa meraih dana PKM nasional. []
Pewarta: Humas