Kreatif Peduli: Mengolah Sampah Plastik Jadi Ecobrick
Miricinde, Purwantoro_Sebagai persiapan penilaian K3 pada bulan Agustus yang akan datang, mahasiswa KKNT desa Miricinde bersama ibu-ibu dusun Setren memanfaatkan sampah plastik yang ada. Sampah yang dikumpulkan meliputi sampah anorganik dari limbah rumah seperti bungkus sabun cuci, bungkus bumbu, bungkus mie instan, bungkus kopi instan, botol bekas air mineral dan lain sebagainya. Sampah-sampah tersebut dikumpulkan dari rumah-rumah warga. Pembuatan ecobrick ini menjadi terobosan baru dalam daur ulang sampah plastik. Sampah plastik yang sudah terkumpul lalu dicuci dan dipotong kecil-kecil. Selanjutnya hasil potongan tersebut dimasukkan dalam botol air mineral bekas yang berukuran sama.
Botol bekas yang sudah terisi plastik kecil-kecil tersebut lalu dicat dan disusun menurut pola. Dalam lomba Kebersihan, Keindahan, Kerapian (K3) ecobrick masuk dalam kriteria ketiganya. Dengan adanya ecobrick sampah-sampah plastik lebih terkondisikan dan membuat lingkungan terlihat lebih bersih dan rapi. Setelah ecobrick jadi sempurna dapat memperindah lingkungan. Hal ini selaras dengan yang dikatakan oleh Bu Eni yang merupakan salah satu penggerak pengolahan sampah ecobrick “Nanti Agustus ada lomba K3 mbak, jadi nyicil mulai sekarang. Untuk ngecat dan nyusun pada polanya kalau sudah mendekati hari H mbak. Daripada sampah-sampah plastik cuma dibuang dibuat ecobrick gini memang lebih manfaat.”
Hal ini merupakan pengalaman baru bagi teman-teman mahasiswa dan sebagai bahan belajar. Ecobrick sudah dicanangkan sebagai salah satu program kerja KKNT di desa Miricinde dan selaras dengan rencana program kerja ibu PKK dan desa. Ketika pembukaan KKNT mahasiswa srawung dengan ibu PKK memaparkan rencana program kerja usulan salah satunya ecobrick “Wah iya mbak, kami juga sudah merencanakan ecobrick kami akan mulai nyicil minggu depan ini. Nanti kita buat bareng-bareng ya mbak” Tutur Bu Eni. Ibu dan kader PKK desa Miricinde cukup aktif dalam berbagai hal dan juga ramah pada teman-teman mahasiswa yang sedang menjalankan KKNT. Atas undangan dan ajakan ibu PKK dan elemen masyarakat, Mahasiswa KKNT selalu terlibat aktif dalam setiap kegiatan yang ada di desa.
Pewarta : Tim Humas Desa Miricinde